Lorenzo Ungkap Kekecewaan Usai Melempem di GP Amerika Serikat

Selasa, 24 April 2018 23:28
Pantau.com - Pembalap Ducati Corse, Jorge Lorenzo, merasa kecewa dengan penampilannya di Circuit of the Americas (COTA).
Pada balapan seri ketiga itu, X-Fuera -julukan Lorenzo- finis di urutan ke-11.
Musim ini, kemampuan Lorenzo terus diuji. Bagaimana tidak, selama setahun, dirinya belum bisa menjinakkan Desmosedici GP18.
Baca Juga: Gagal di MotoGP 2017, Lorenzo Diprediksi Bakal Jadi Kandidat Juara Dunia
Rekan Andrea Dovizioso itu mengaku dirinya bakal kesulitan menjalani musim 2018. Dasarnya, Lorenzo belum menemukan pengaturan yang tepat mengenai motornya.
“Saya sangat kecewa dengan penampilan di Austin. Saya tidak memiliki kecepatan sejak awal. Saya sama sekali tidak merasakan sensasi yang tepat," ujar Lorenzo seperti dinukil dari GPOne, Selasa (24/4/2018).
"Ini merupakan momen tersulit sejak saya bergabung bersama Ducati. Namun saya tidak akan pernah menyerah. Bahkan, saya akan mencoba hingga akhir, bekerja dan fokus pada motor. Saya menyadari bahwa itu akan sulit,” tambah pemilik tiga gelar juara MotoGP tersebut.
Saat ini Lorenzo berada di peringkat 16 klasemen sementara MotoGP. Dari tiga race, ia mengoleksi enam poin.
Share :
Terpopuler
Minggu, 17 Februari 2019 09:00
Kritik Impor Pangan, Rizal Ramli: Mohon Maaf Pak Jokowi Anda Tidak Kredibel
Senin, 18 Februari 2019 07:05
Pengamat Transportasi Tak Sependapat dengan Prabowo Soal Pembangunan Infrastruktur
Sabtu, 16 Februari 2019 19:15
Rizal Ramli 'Curhat' Dijadikan Alat Kampanye oleh Jokowi
Minggu, 17 Februari 2019 23:39
Dari Gagal Paham hingga Unicorn, Ini Meme Unik Usai Debat Pilpres Kedua
Sabtu, 16 Februari 2019 05:00
5 Gejala Nampak Biasa Namun Berbahaya
terkini
Senin, 18 Februari 2019 18:55
Tuai Kontroversi, Penghargaan Oscar Tak Lagi Diedit
Senin, 18 Februari 2019 18:48
Donald Trump Lengser dari Posisi Kepala Negara Amerika Serikat?
Senin, 18 Februari 2019 18:40
Sandiaga Tidak Yakin Jokowi Pakai Earpiece di Debat Kedua
Senin, 18 Februari 2019 18:31
Saat Seruan Trump Soal ISIS Diabaikan oleh Jerman dan Denmark
Senin, 18 Februari 2019 18:17
System message!
Terima kasih telah memberikan komentar.System message!
Anda tidak dapat memberikan komentar. Mohon login/registrasi terlebih dahulu.System message!
Mohon maaf..Gagal mengirim komentar. Mohon coba kembali nantiKomentar :