
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, Minggu (20/10/2024) siang.

Prabowo dan Gibran resmi menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI masa periode 2024-2029. Prosesi pelantikan dimulai tepat pukul 10.00 WIB

Pasangan Prabowo-Gibran terpilih dan ditetapkan berdasarkan Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Nomor 504 Tahun 2024

Pelantikan Prabowo-Gibran menandai awal kepemimpinan baru yang diharapkan dapat membawa Indonesia menuju arah yang lebih baik dan sejahtera.

Presiden ke-7 Joko Widodo (kiri) dan Presiden ke-8 Prabowo Subianto saling memberikan hormat dalam rapat paripurna MPR pelantikan Presiden dan Wakil Presiden













