
Pantau.com - Meninggalnya Kobe Bryant menjadi duka yang mendalam, tak hanya dunia olahraga khusunya basket, tetapi juga seluruh dunia.
Selain berprestasi sebagai atlet, siapa sangkaa Kobe juga pernah mendapat piala Oscar.
Di tahun 2018, ia mendapat piala untuk animasinya berjudul 'Dear Basketball'.
Baca juga: Legenda Pebasket Dunia Kobe Bryant Meninggal Karena Kecelakaan Helikopter
'Dear Basketball' menjadi proyek animasi personal bagi pemegang gelar All Star 18 kali ini.
Saat itu, Kobe sendiri tak percaya bisa menjadi seorang penulis,bahkan mendapat piala bergengsi tersebut.
"Itu hal yang semestinya tak terjadi. Seharusnya aku hanya bermain basket dan bukan menulis kisah yang akhirnya menang Oscar," ucap Kobe saat di wawancara Jimmy Kimmel usai kemenangannya tersebut.
Baca juga: Kobe Bryant-Vanessa Bryant Menunggu Bayi Mamba
Cerita animasi tersebut didasarkan dari puisi yang ia buat menandai akhir kariernya setelah memutuskan pensiun dari klub LA Lakers di 2015-2016.
Kobe Bryant bekerja sama dengan sutradara Glen Keane yang juga dikenal ambil bagian di animasi 'Aladdin' juga 'Beauty and The Beast'.
Kobe Bryant meninggal dunia karena kecelakaan helikopter, Minggu 26 Januari 2020 bersama putrinya yang berusia 13 tahun, yang terjadi di kawasan Calabasas, California.
- Penulis :
- Kontributor RYN
