Pantau – Kelurahan Balimester berhasil menembus lima besar kelurahan terbaik dalam menekan angka stunting sepanjang tahun 2023. Sebelumnya, di wilayah Jakarta Timur ditemukan 7 anak mengalami kurang gizi dan stunting pada tahun 2021, saat ini zero stunting.
“Poin yang baik dari Balimester adanya upaya menurunkan stunting. Dari semula tujuh anak mengalami kurang gizi dan stunting pada 2021, menjadi tidak ada pada saat ini. Itu menjadi upaya yang clear and clean, bahwa ada semangat dari Kelurahan Balimester,” kata Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Timur Iin Mutmainah ditemui di Jakarta, Rabu (24/5/2023).
Iin menjelaskan tidak hanya Kelurahan Balimester, empat kelurahan lainnya yang masuk lima besar kelurahan terbaik 2023, yakni Kelurahan Pondok Kopi, Kelurahan Susukan, Kelurahan Lubang Buaya, dan Kelurahan Makasar. Nantinya, tiga terbaik akan diseleksi dalam penilaian akhir.
“Penilaian didasarkan dari kinerja jajaran kelurahan dalam menangani stunting di setiap bidang pada dua tahun sebelumnya,” tuturnya.
Dikatakan Iin, pihaknya memotivasi seluruh kelurahan untuk meningkatkan pelayanan masyarakat, pembangunan wilayah, serta penangan program prioritas (penanganan banjir, kemacetan, peningkatan ekonomi masyarakat, dan penanganan stunting).
Selain stunting, penilaian lainnya terkait adanya pertanian kota (urban farming) seperti padi, pohon anggur, hidroponik, hingga Penataan Titik Unggulan (PTU) yang terdapat di kolong Jalan Layang (Flyover) Basuki Rahmat melalui kolaborasi dengan swasta.
Hal lainnya, yakni tertib administrasi di bidang pemerintah, kesejahteraan rakyat, dan ekonomi pembangunan lingkungan hidup.