Pantau – Presiden Joko Widodo (Jokowi) terekam kamera ikut berdansa dengan para penari tradisional saat acara peresmian Asrama Mahasiswa Nusantara (AMN) Surabaya dan pencanganan pembangunan AMN Makassar dan Manado, Selasa (29/11/2022).
Seperti dilihat Pantau.com dalam siaran langsung akun YouTube Sekretariat Presiden (Setpres), Jokowi hadir dalam peresmian AMN Surabaya ini didampingi Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto serta Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan (BG).
Baca juga: Ini Alasan Jokowi Ajukan KSAL Yudo Margono jadi Panglima TNI
Acara peresmian ini juga dihadiri langsung oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim, Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung, serta Wakil Gubernur Jatim Emil Dardak.
Tampak dalam peresmian ini, Jokowi, Prabowo, hingga BG mengenakan seragam berwarna merah bertuliskan AMN di sebelah kanan dadanya. Seragam ini juga dikenakan para mahasiswa yang hadir.
Acara dimulai dengan senandung lagu kebangsaan Indonesia Raya. Kemudian, para mahasiswa menyanyikan Mars AMN. Acara lalu dilanjutkan dengan penampilan para mahasiswa berkolaborasi dengan paduan suara (padus) dan orkestra STIN membawakan lagu ‘Ojo Dibandingke’.
Baca juga: Ini Kata Jokowi soal Pemimpin ‘Rambut Putih’