Pantau – Pemain Ekuador, Enner Valencia berhasil mencetak gol perdana ke gawang Qatar melalui titik 11 pada babak pertama laga pembuka Piala Dunia 2022.
Gol ini menjadi sejarah bagi tuan rumah yang kebobolan dalam pertandingan yang berlangsung di Al Bayt Stadium, Minggu (20/11/2022) malam. Valencia mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-16.
Baca juga: Piala Dunia 2022: Gol Ekuador ke Gawang Qatar Langsung Dianulir VAR
Gol penalti ini terjadi ketika Saad Al Sheeb melanggar Valencia. Kiper tuan rumah menjegal penyerang Ekuador, yang mampu menguasai bola hasil umpan terobosan.
Wasit langsung meniup penalti dan eksekusi juga berhasil dilakukan Valencia. Sepakan kaki kanannya mengarah ke kiri kiper Saad Abdullah. Qatar tertinggal 1-0 dari Ekuador.
Laga kemudian kembali berjalan, masih didominasi beberapa tekanan Ekuador terhadap tuan rumah Qatar di laga pembukaan Piala Dunia 2022 ini.