Pantau – Sebuah rumah di Callista Residence blok D5, Munjul, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur (Jaktim) terbakar. Api diduga berasal dari kompor yang lupa dimatikan oleh pemilik rumah.
Petugas Call Center Damkar Jaktim menyebutkan bahwa pihaknya menerima informasi pada pukul 09.09 WIB, Sabtu (26/11/2022).
“Kalau sebab dari kompor dia, pada lagi masak tadi ya, lupa matikan kompor,” kata petugas call center.
Sebanyak 4 unit dan 30 personel diluncurkan ke TKP. Api pun langsung bisa dipadamkan pada pukul 09.30 WIB. Api juga tak merambat ke rumah lainnya.
“Udah padam dari tadi, selesai jam 09.30. Dapur aja yang terbakar, nggak merembet ke sekitar,” ujarnya.
Tak ada korban jiwa atas peristiwa kebakaran ini. Namun, kerugian ditaksir mencapai kurang lebih Rp 200 juta.