
Pantau - Tim balap sepeda Indonesia meraih medali emas di nomor road race team time trial (TTT) putra pada ajang SEA Games 2025 di Thailand, setelah mencatatkan waktu tercepat di lintasan sepanjang 48,5 kilometer.
Kalahkan Thailand dan Filipina, Balap Sepeda Tambah Koleksi Medali
Tim Indonesia yang diperkuat Maulana Astnan Al Hayat, Aiman Cahyadi, Muhammad Raihan Maulidan, dan Muhammad Syelhan Nurrahmat mencatatkan waktu 1 jam 13 menit 27 detik, unggul atas tim tuan rumah Thailand dan Filipina.
Thailand, yang merupakan juara bertahan, harus puas dengan medali perak setelah finis dengan waktu 1 jam 14 menit 31 detik.
Sementara Filipina meraih medali perunggu dengan catatan waktu 1 jam 16 menit 08 detik.
Pelatih tim Indonesia, Dadang Haries Poernomo, menyebut kemenangan ini sebagai pencapaian yang telah lama diimpikan.
"Alhamdulillah, emas ini memang sudah kami impikan dari road race. Nomor team time trial ini menjadi target kami," kata Dadang di Burapha Prachaphakdi Park, Prachin Buri, Minggu (14/12/2025).
Ia mengakui bahwa mengalahkan Thailand di kandang mereka sendiri membuat pencapaian ini terasa istimewa.
"Kami sadar bertanding di kandang macan. Thailand ini tim kuat di time trial dan sering juara. Kali ini anak-anak bisa membalas dengan selisih lebih dari satu menit," ujarnya.
Pembalap Muda Jadi Sorotan, Indonesia Koleksi 4 Medali
Dadang juga mengingatkan hasil SEA Games 2019 di Filipina, saat Indonesia hanya meraih perak di nomor yang sama dengan selisih tipis dari Thailand.
"Kekalahan di 2019 itu sangat mepet. Kali ini terbayar dan bahkan lebih dari satu menit," katanya.
Ia menyoroti bahwa keberhasilan tahun ini menunjukkan regenerasi positif dalam balap sepeda nasional, karena tiga dari empat pembalap yang tampil adalah atlet muda.
"Yang membuat kami bahagia, tiga dari empat pembalap adalah pembalap muda. Ini membuktikan mereka mampu bersaing di level elite Asia Tenggara," ungkapnya.
Emas dari nomor team time trial ini merupakan emas kedua yang diraih cabang balap sepeda Indonesia di SEA Games 2025.
Sebelumnya, Rendy Varera Sanjaya juga mempersembahkan emas dari nomor mountain bike cross country eliminator.
Selain dua emas, Indonesia juga meraih dua medali perak melalui Rendy Varera Sanjaya di nomor downhill putra dan Riska Amelia Agustina di nomor downhill putri.
Dengan demikian, total raihan balap sepeda Indonesia sejauh ini di SEA Games 2025 adalah dua emas dan dua perak.
- Penulis :
- Gerry Eka








