
Pantau - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, memuji mentalitas dan ketangguhan para pemainnya setelah bangkit dari situasi sulit dalam kemenangan 3-2 atas Bournemouth pada laga Liga Inggris, Minggu (3/1) dini hari WIB.
Kemenangan ini memperkuat posisi Arsenal di puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan 48 poin, unggul enam angka dari peringkat kedua, Aston Villa.
Pertandingan sempat dibuka dengan kesalahan Gabriel Martinelli yang memberikan umpan keliru, dimanfaatkan Evanilson untuk mencetak gol pertama bagi Bournemouth.
Martinelli kemudian menebus kesalahannya dengan mencetak gol penyama kedudukan.
Dua gol tambahan dari Declan Rice memastikan Arsenal unggul 3-1, sebelum Bournemouth memperkecil ketertinggalan menjadi 3-2 hingga akhir laga.
Arteta Soroti Ketangguhan Mental Pemain Arsenal
"Bukan hanya Gabriel yang pernah merespons seperti itu. Anda sudah melihat (Bukayo) Saka membuat kesalahan lalu mencetak gol dalam pertandingan yang sama. Gabi sendiri pada pertandingan Fulham, dengan kesalahan yang melibatkan (Aleksandar) Mitrovic juga," kata Arteta dalam laman resmi Arsenal.
"Apa yang secara individual membuat para pemain ini punya ketangguhan membalikkan keadaan dan mengubah kesalahan menjadi momen besar? Ini bagian dari sepak bola, dan soal bagaimana Anda bereaksi terhadap aksi berikutnya," ungkapnya.
Arteta juga menyoroti pentingnya mentalitas pemain dalam menghadapi tekanan di level tertinggi.
"Anda harus punya ingatan yang sangat pendek untuk bisa terus berada di level tertinggi. Hal sama berlaku untuk aksi positif karena selalu ada aksi berikutnya yang paling penting," lanjut Arteta.
Declan Rice Kembali dan Langsung Bersinar
Declan Rice menjadi salah satu penentu kemenangan dengan dua golnya, usai sempat absen karena cedera lutut saat melawan Aston Villa.
Arteta mengungkapkan Rice sangat berambisi untuk segera kembali ke lapangan.
"Dia mencoba di pagi hari, tapi itu sama sekali tidak mungkin. Dia ingin berlatih keesokan harinya, itu juga tidak mungkin. Sampai menit terakhir saya bertanya padanya, 'Bagaimana?' Dia menjawab, 'Saya siap.' Dan dia menunjukkan bahwa dia benar-benar hadir di level tertinggi," tutur Arteta.
Arteta juga menyebut Rice sebagai salah satu gelandang terbaik di dunia saat ini.
"Declan terus menambahkan hal-hal baru ke dalam permainannya. Dia terus menambahkan hal-hal baru ke dalam perannya di tim. Saya tidak melihat di mana batasnya, karena dia masih bisa berkembang di banyak area dan dia ingin berkembang. Dia pemain yang sangat vital bagi kami," ujar Arteta.
Arsenal dijadwalkan akan menjamu juara bertahan Liverpool pada 9 Januari mendatang dalam laga lanjutan Liga Inggris.
- Penulis :
- Gerry Eka








