
Pantau.com - Runner-up Liga 1 2017, Bali United memiliki jadwal yang padat musim ini. Pasalnya, Ilija Spasojevic dan kawan-kawan harus berlaga di kompetisi AFC 2018. Meski begitu, gelandang tim berjuluk Serdadu Tridadu, M.Taufiq mengaku tidak terpengaruh dengan padatnya jadwal kompetisi musim ini.
“Bali United musim ini memiliki jadwal yang sangat oadat karena harus bermain di AFC. Tapi pasti sudah dikondisikan oleh pelatih,” katanya saat ditemui di sela-sela launching Liga 1 di Jakarta, Senin (19/3/2018).
Taufiq menegaskan, semua pemain sudah siap tampil untuk meraih hasil terbaik di kompetisi Liga 1 2018. “Pastinya semua pemain sangat siap. Dan apapun yang diminta oleh pelatih kami sebagai pemain harus siap menjalankannya,” tambahnya.
Seperti diberitakan Pantau.com sebelumnya, Taufiq menjelaskan target Bali United di Liga 1 2018. Ia ingin merebut title juara dari Bhayangkara FC yang musim lalu unggul head-to-head.
Baca Juga: Bali United Bertekad Rebut Titel Liga 1 dari Tangan Bhayangkara FC
Namun, asa besar Bali United harus terbentur dengan padatnya jadwal. Mengingat tim besutan Widodo Cahyo Putro saat ini tengah berjuang di babak penyisihan Grup E AFC Cup 2018.
Bali United saat ini masih menempati posisi dua klasemen sementara Grup E dengan raihan lima angka. Serdadu Tridadu pun berkesempatan lolos ke fase knock-out dengan status peringkat dua terbaik berkat satu kemenangan dan dua hasil imbang.
Tim racikan Widodo Cahyono Putro itu akan bertandang ke markas Yangon United pada matchday kelima babak penyisihan Grup E AFC 2018. Pertandingan akan berlangsung di Youth Training Center, Myanmar, Rabu 11 April 2018 sore WIB.
Baca juga: Jalani Laga Perdana Liga 1, Sriwijaya Tak Diperkuat Tiga Pemain Kunci
- Penulis :
- Tatang Adhiwidharta







