billboard mobile
Pantau Flash
HOME  ⁄  Lifestyle

'Kelumpuhan Musikal' pada Orang Usia di Atas 28 Tahun

Oleh Rifeni
SHARE   :

'Kelumpuhan Musikal' pada Orang Usia di Atas 28 Tahun

Pantau.com - Hanya ingin mendengarkan lagu lama yang sama secara terus menerus ketimbang menikmati lagu-lagu baru? Apakah kamu berusia lebih dari 28 tahun?

Jika ya, hal ini sesuai dengan survei yang dilakukan oleh layanan streaming Deezer. Survei tersebut menemukan data bahwa rata-rata orang berusia 27 tahun 11 bulan mengalami 'kelumpuhan musikal', sehingga lebih memilih lagu yang sudah familier dan tidak mau mendengarkan genre baru.

Baca juga: Musik Bakal Tentukan Kepribadian Kamu, Percaya?

Berbeda dengan orang yang berusia di bawah itu, orang berusia 25 tahun senang mengeksplorasi musik baru dan mendengarkan rata-rata 10 lagu baru tiap pekan.

Deezer melakukan survei online terhadap 5.000 orang dewasa di Brasil, Inggris, Prancis, Jerman dan Amerika Serikat.

Hasilnya, orang-orang Brasil paling cepat mengalami 'kelumpuhan musikal', pada usia 23 tahun dan 2 bulan, sementara orang Jerman masih senang mendengarkan lagu baru hingga usia 31 tahun.

Baca juga: Pilih Salah Satu Gambar Ini untuk Mengetahui Kepribadian Tersembunyi Kamu

Mayoritas dari lima negara itu mengaku berharap bisa menemukan musik-musik baru.

Deezer merilis survei dalam rangka mempromosikan fitur 'Flow' yang menggabungkan lagu favorit pendengar dengan musik baru yang direkomendasikan berdasarkan pilihan sebelumnya.

Penulis :
Rifeni