billboard mobile
HOME  ⁄  Olahraga

Mohamed Salah Bungkam Rumor akan Pindah ke Liga Saudi

Oleh Kaorie Zeto Hapki
SHARE   :

Mohamed Salah Bungkam Rumor akan Pindah ke Liga Saudi
Foto: Mohamed Salah - (Getty Images)

Pantau - Pemain Liverpool Mohamed Salah dirumorkan akan pindah ke klub di Timur Tengah yang dikatakan tertarik untuk mendapatkan pemain (31) tahun tersebut, namun dirinya membungkan rumor tersebut melalui postingan media sosial, pada Senin (20/5/2024).

Namun Salah memposting di media sosialnya bahwa dirinya telah memberikan rencana jangka pendek bersama klub Liverpool, diketahui pemain tersebut telah membantu klub tersebut meraih gelar Liga Premier, Liga Champions, Piala FA, dan lain-lain, akan tetapi sekarang mendekati tahun terakhir kontraknya.

“Kami tahu bahwa trofi adalah yang terpenting dan kami akan melakukan segala kemungkinan untuk mewujudkannya musim depan. Penggemar kami pantas mendapatkannya dan kami akan berjuang sekuat tenaga.” ujar Salah, dikutip Goal Selasa (21/5/2024).

Diketahui, Salah sudah ada di Anfield sejak tahun 2017 dan memecahkan berbagai rekor yang tak terhitung jumlahnya untuk The Reds dalam 7 tahun yang tak terlupakan, dirinya berhasil mencetak 211 gol untuk Liverpool melalui 349 penampilan.

Sedangkan Tawaran besar mungkin belum diajukan, namun Salah nampaknya senang untuk tetap berada di lingkungannya saat ini dan tetap mengincar penghargaan yang lebih besar.

Liverpool mengucapkan selamat tinggal kepada Jurgen Klopp pada tahun 2024, ketika ia mengundurkan diri sebagai manajer, dan akan enggan kehilangan tokoh-tokoh penting di dalam dan di luar lapangan pada musim panas yang sama. 

Penulis :
Kaorie Zeto Hapki