Pantau Flash
No market data
HOME  ⁄  Otomotif

Penyebab Motor Mogok Bisa dari Salah Isi BBM? Begini Penjelasnnya

Oleh Sofian Faiq
SHARE   :

Penyebab Motor Mogok Bisa dari Salah Isi BBM? Begini Penjelasnnya
Foto: isi BBM di SPBU - mypertamina

Pantau - Sering kali kita mengisi bahan bakar minyak (BBM) sesuai dengan kantong dompet serta dilihat dari jumlah antrean, dan tidak memperdulikan apa jenis yang akan diisi. Ternyata, asal mengisi BBM bisa berdampak buruk bagi motor lho!.

Berdasarkan data yang dihimpun Pantau.com dari berbagai sumber, Selasa (9/7/2024), penggunaan bahan bakar yang tidak sesuai dengan spesifikasi motor dapat menjadi penyebab utama motor mogok atau mati tiba-tiba.

Misalnya, penggunaan bahan bakar beroktan rendah atau tidak sesuai dengan rekomendasi pabrikan dapat mengakibatkan proses pembakaran yang kurang maksimal, yang kemudian dapat menyebabkan motor mogok atau mati mendadak.

Penting untuk memperhatikan jenis BBM yang sesuai dengan spesifikasi motor dan memastikan penggunaan bahan bakar dengan kadar oktan yang cukup tinggi.

Bahan bakar dengan kadar oktan tinggi dapat menghasilkan proses pembakaran yang lebih sempurna dan tingkat polutan yang lebih rendah, sehingga dapat membantu mencegah motor mogok secara mendadak.

Penulis :
Sofian Faiq
Editor :
Khalied Malvino