
Pantau.com - Anggota Fraksi Demokrat Vivi Sumantri Jayabaya mengatakan, telah menemukan bekas peluru nyasar yang menerjang ruang kerjanya di lantai 10 Gedung DPR RI sejak kemarin sore, Selasa (16 Oktober 2018).
"Saya menemukan bekas peluru di ruangannya sejak kemarin sore. Saat itu saya bersama dengan staf saya," kata dia, Rabu (17/10/2018).
"Ibu adai peluru nyasar, coba kita liat dulu. Terus ditusuk pakai pulpen, ya benar itu bekas peluru," tambah Vivi menceritakan perkcapannya dengan salah seorang stafnya.
Baca juga: Penembakan Kembali Terjadi di Gedung DPR, Peluru Menyasar Ruangan Fraksi PAN dan Demokrat
Anggota komisi III DPR RI itu melanjutkan, setelah mendapati bekas tersebut merupakan hasil tembakan peluru, ia langsung melapor ke Pamdal DPR.
Menurutnya, peluru nyasar tersebut sama saat yang terjadi di ruangan anggota Fraksi Gerindra dan Golkar pada Senin (15 Oktober 2018) lalu.
"Tadi pagi kita konfirmasi ke Pamadal, ada peluru nyasar di ruangan kita," kata dia.
"Tapi sepertinya sih sama dengan kejadian di lantai 13."
Baca juga: Penembakan Gedung DPR, Bamsoet: Itu Senjata Modifikasi
- Penulis :
- Widji Ananta









