
Pantau - Timnas Indonesia akan melanjutkan perjuangannya di Piala AFF 2024 dengan menghadapi Laos pada laga kedua, yang digelar di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12/2024) malam.
Pelatih Shin Tae-yong diprediksi akan melakukan rotasi pemain untuk memberikan kesempatan bermain kepada mereka yang belum tampil di laga pertama melawan Myanmar.
Di bawah mistar, Cahya Supriadi kemungkinan besar masih akan dipercaya menjaga gawang Timnas Indonesia. Shin diperkirakan akan menggunakan formasi 3-5-2 dengan Muhammad Ferrari tetap menjadi andalan di lini belakang.
Ia akan ditemani oleh Kakang Rudianto dan Sultan Zaki, yang diharapkan dapat menunjukkan kontribusi setelah belum mendapatkan menit bermain pada laga sebelumnya.
Di lini tengah, duet Arkhan Fikri dan Robi Darwis diprediksi akan mengisi posisi double pivot.
Baca Juga: Tonton Skuad Garuda Lawan Laos Lewat Link Live Streaming Berikut Ini!
Sementara itu, posisi wing-back kanan akan dipercayakan kepada Victor Dethan, yang tampil impresif melawan Myanmar. Di sisi kiri, Dony Tri Pamungkas diproyeksikan menjadi pilihan utama.
Marselino Ferdinan akan mengemban peran sebagai gelandang serang di posisi nomor 10, mendukung dua penyerang muda, Hokky Caraka dan Ronaldo Kwateh, yang akan menjadi andalan di lini depan.
Berikut prediksi susunan pemain Timnas Indonesia:
Kiper: Cahya Supriadi
Bek: Muhammad Ferrari, Kakang Rudianto, Sulthan Zaki
Tengah: Robi Darwis, Arkhan Fikri, Marselino Ferdinan
Wing-back: Victor Dethan (kanan), Dony Tri Pamungkas (kiri)
Depan: Hokky Caraka, Ronaldo Kwateh
Pertandingan ini menjadi peluang bagi Indonesia untuk mengamankan poin penuh sekaligus memperkokoh posisi di klasemen grup.
Dukungan penuh suporter di Stadion Manahan diharapkan dapat memberikan motivasi tambahan bagi skuad Garuda.
- Penulis :
- Aditya Andreas
- Editor :
- Aditya Andreas