billboard mobile
Pantau Flash
HOME  ⁄  Olahraga

Indonesia-UEA Bersaing Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2031

Oleh Aditya Andreas
SHARE   :

Indonesia-UEA Bersaing Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2031
Foto: Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. (foto: Aditya Andreas/pantau.com)

Pantau - Indonesia menghadapi pesaing baru dalam perebutan status tuan rumah Piala Asia 2031 setelah Uni Emirat Arab (UEA) resmi mengajukan bidding

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menegaskan, Indonesia tetap optimistis dalam persaingan dan tidak akan mundur melawan UEA.

Indonesia sebelumnya telah mengajukan bidding secara resmi ke AFC pada akhir tahun lalu. Berkaca pada keberhasilan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 serta fasilitas stadion berstandar FIFA menjadi modal kuat untuk menang.

Namun, dengan masuknya UEA sebagai pesaing, Erick mengakui persaingan semakin ketat. 

"Sepertinya kita ada saingan satu lagi, UEA masuk dan kita tidak tahu. Nanti kita lihat apakah Indonesia diberi kesempatan atau tidak," ujar Erick dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (27/2/2025).

Baca Juga: Beredar Nama Frank van Kempen, Ini Penjelasan Ketua Umum PSSI Erick Thohir

Meski demikian, Erick menegaskan bahwa Indonesia tetap berjuang, mengingat sebelumnya sudah memberikan upaya maksimal dalam bidding tuan rumah Piala Dunia 2034 sebelum akhirnya kalah dari Arab Saudi. 

"Ya, sama UEA, ya kita ngobrol-ngobrol lagi," tambahnya.

Sebagai salah satu bentuk kesiapan, Erick menyebut dalam waktu dekat Presiden RI Prabowo Subianto akan meresmikan 22 stadion yang telah direnovasi oleh pemerintah. 

"Nanti ada rencana peresmian dengan Bapak Presiden Prabowo, mungkin satu atau dua minggu lagi untuk seluruh stadion yang direnovasi," ungkapnya.

Penulis :
Aditya Andreas