
Pantau - Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga (Wamenpora) Taufik Hidayat mengajak para atlet disabilitas Indonesia untuk menjaga semangat juara menjelang Asian Para Games yang akan datang.
Apresiasi Prestasi di ASEAN Para Games 2025
Pesan tersebut disampaikan Taufik saat menyambut kedatangan Kontingen Indonesia dari ASEAN Para Games 2025 di Bandara Adi Soemarmo, Boyolali, Jawa Tengah, pada Selasa (27/1/2026).
"(Persaingan) ke depan lebih berat lagi, ada Asian Para Games. Tolong para atlet ini menjaga semangat agar bisa terus berprestasi dan mengharumkan nama bangsa," ungkapnya.
Kontingen Indonesia berhasil meraih peringkat kedua dalam ajang ASEAN Para Games 2025 yang digelar di Thailand.
Total medali yang diraih yakni 135 emas, 143 perak, dan 114 perunggu.
Wamenpora memberikan apresiasi atas pencapaian luar biasa tersebut, termasuk sejumlah rekor yang berhasil dipecahkan oleh para atlet.
"(Prestasi) ini menjadi awal yang baik bagi para atlet untuk melangkah ke level selanjutnya," ujarnya.
Komitmen Pemerintah dan Inspirasi dari Atlet Disabilitas
Taufik juga menekankan bahwa para atlet disabilitas merupakan sumber inspirasi besar bagi seluruh masyarakat Indonesia.
"Semangat mereka ini harus kita tiru. Ini yang menambah semangat kita untuk terus memotivasi mereka. Semangat juangnya luar biasa," katanya.
Ia menegaskan komitmen pemerintah untuk terus memperkuat pembinaan dan menyediakan fasilitas yang lebih baik bagi para atlet disabilitas.
- Penulis :
- Ahmad Yusuf







