
Pantau - Pelatih tim nasional Thailand, Anthony Hudson, menyatakan kepuasannya atas hasil undian grup Piala ASEAN Hyundai 2026 yang diumumkan di Studio MNC, Jakarta, pada Kamis (15/1).
“Kami senang dengan grup ini, dengan bagaimana pembagiannya. Tidak akan ada pertandingan yang mudah, semua tim sangat kompetitif, tetapi kami benar-benar puas dengan hasil undian,” ujar Hudson.
Thailand tergabung di Grup B bersama Malaysia, Myanmar, Laos, dan Filipina.
Hudson menyebut bahwa meskipun tidak ada laga yang ringan, Grup B tetap menjadi pilihan ideal jika ia harus memilih.
“Kami berada di grup di mana semua pertandingan akan berjalan sulit dan berat, tetapi jika kami harus memilih sebuah grup, inilah grup yang akan kami pilih,” ungkapnya.
Hanya Malaysia Jadi Penantang Serius, Filipina Tetap Optimistis
Dari sisi kekuatan, hanya Malaysia yang dinilai sebagai lawan sepadan bagi Thailand di Grup B.
Meski demikian, pelatih Filipina, Carles Cuadrat, tetap menanggapi hasil undian dengan antusiasme tinggi.
“Kami tahu ini akan menjadi ujian yang sangat menarik bagi kami. Kami tahu semua tim bisa menyulitkan, tetapi kami optimistis dengan peluang kami dan antusias menghadapi turnamen ini,” kata Cuadrat.
Ia juga mengingatkan bahwa Filipina pernah menghadapi Thailand di semifinal pada edisi sebelumnya, dan menyebut laga tersebut sebagai pertandingan yang sangat menarik.
Thailand Tetap Favorit, Target Kembali ke Final
Thailand merupakan tim tersukses dalam sejarah Piala ASEAN, sebelumnya bernama Piala Tiger, dengan koleksi 7 gelar juara dan 10 kali tampil di partai final.
Namun pada edisi terakhir dua tahun lalu, Thailand harus mengakui keunggulan Vietnam setelah kalah 2-3, meski sempat unggul 2-1.
Di Piala ASEAN 2026, Thailand kembali hadir sebagai salah satu kekuatan tradisional bersama Indonesia, Malaysia, Myanmar, Singapura, dan Vietnam.
Turnamen kali ini akan menjadi panggung pembuktian apakah Thailand bisa mempertahankan dominasi mereka di kawasan Asia Tenggara.
- Penulis :
- Ahmad Yusuf






