billboard mobile
Pantau Flash
HOME  ⁄  Geopolitik

Wadau, Kotak Suara Kardus Indonesia Jadi Bahan Sarkasme Komikus Jepang

Oleh Widji Ananta
SHARE   :

Wadau, Kotak Suara Kardus Indonesia Jadi Bahan Sarkasme Komikus Jepang

Pantau.com - Komikus Jepang Onan Hiroshi kembali melontarkan sindiran di laman pribadinya. Kali ini ia membandingkan kotak suara yang dimiliki Jepang, Korea Selatan dan Indonesia. 

Dilihat Pantau.com di onanhiroshi.com, Kamis (11/4/2019), komikus yang kerap memberikan sindiran kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu membuat artikel yang diberi judul 'Vote Box'.

Tampak Hiroshi menampilkan bagaimana penympanan surat suara yang ada di Korea Selatan. Pada gambar itu, benda itu tampak kuat dan kokok. Bahkan, ia menyertakan sebuah tang (alat tangan) untuk membukanya.

Baca juga: Kemlu Pastikan Penghitungan Suara Pemilu di Luar Negeri Tetap 17 April

Ilustrasi kotak suara Korea Selatan. (onanhiroshi.com)

Pada gambar kedua, Hiroshi menampilkan gambar kotak penyimpanan suara yang digunakan di Jepang. Gambar kedua ini lebih kuat dan kokoh dari gambar pertama secara kasat mata. 

Pasalnya, kotak suara itu mirip seperti sebuah brankas yang dikunci dengan sebuah gembok sebagai pengaman.


Ilustrasi kotak suara Jepang. (onanhiroshi.com)

Dan untuk gambar ketiga, ia menampilkan bagaimana kotak suara yang digunakan di Indonesia. Ya seperti diketahui, kotak suara di Pemilu 2019 menggunakan karton atau kardus. 

Pada gambar itu ia memperlihatkan gambar kotak karton KPU, dan di sebelahnya terdapat karton yang belum dibentuk. Lengkap dengan gunting dan perekat. Pada bagian bawah gambar, terlihat karikatur anak-anak menunjuk kotak suara milik Indonesia dengan aksen tertawa dan menyindir. 


Ilustrasi kotak suara Indonesia. (onanhiroshi.com)

Pada postingan selanjutnya, Hiroshi bahkan membuat karikatur yang memperlihatkan bagaimana kotak suara kardus atau karton dibuat. Ia memberi judul 'Drawing and Crafts Class'.

Pada bagian ini, Hiroshi menampilkan tiga gambar. Yang pertama ia memperlihatkan 3 orang anak SD yang memegang gubnting serta perekat di tangannya. Kemudian, anak-anak tersebut mulai membuat sebuah sebuah karya seni. 

Dan setelah, jadilah sebuah kotak suara. Kotak suara KPU untuk Pemilu 2019 Indonesia. Ia pun memberikan tulisan 'Even Children Can Make?' dengan berwarna merah

Baca juga: Laporan Mengejutkan Lowy Institute Australia Tentang Sosok Jokowi


Ilustrasi 3 anak SD tengah praktek kesenian. (onanhiroshi.com)

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Arief Budiman mengklaim seluruh partai politik peserta Pemilu 2019 telah menyetujui kotak suara berbahan karton akan digunakan di pesta demokrasi lima tahunan itu. Menurut Arief, pihaknya telah menunjukkan kotak suara karton tersebut ke seluruh peserta.

Lantas bagaiman menurut Anda, soal kotak suara kardus atau karton yang digunakan Indonesia?

Penulis :
Widji Ananta