
Pantau - Tawuran remaja hingga menewaskan satu orang terjadi di kawasan Penjaringan, Jakarta Utara. Sebanyak 22 remaja diamankan terkait tawuran tersebut.
"Sudah diamankan 22 orang, sekarang masih dalam pemeriksaan oleh Satreskrim Polres Metro Jakut," kata Kapolres Metro Jakut, Kombes Ahmad Fuady, Senin (10/2/2025).
Sementara itu, Kapolsek Metro Penjaringan Kompol Agus Ady Wijaya mengatakan para pelaku yang diamankan sudah dibawa ke Polres.
"Yang diamankan sudah diantarkan ke Polres semua," ujar Agus.
Baca: Polisi Tangkap 5 Remaja Live Instagram saat Tawuran di Cileungsi
Baca juga: 1 Remaja Cowok Tewas dalam Tawuran di Cipayung Depok
Diketahui peristiwa tersebut terjadi pada Minggu (9/2) dini hari sekitar pukul 04.30 WIB. Saat ini kasus tersebut tegah ditangani Polres Metro Jakarta Utara. Peristiwa tawuran tersebut sempat terekam kamera CCTV yang berada di lokasi kejadian dan beredar di media sosial.
Dalam video yang beredar terlihat kedua kelompok remaja tersebut saling serang menggunakan senjata tajam (sajam). Kemudian, terdapat seorang yang terjatuh dan menjadi sasaran empuk serangan pelaku yang membawa senjata tajam. Hingga saat ini belum diketahui penyebab dan kronologi tawuran tersebut.
- Penulis :
- Fithrotul Uyun
- Editor :
- Fithrotul Uyun