
Pantau - Jumlah kuota keseluruhan calon jemaah haji (CJH) asal Kabupaten Tangerang sebanyak 890 orang. Namun 21 CJH di antaranya terpaksa ditunda.
"21 orang tertunda karena ada permasalahan kesehatan seperti sakit dan juga melebihi umur yang ditentukan sesuai persyaratan," kata Kepala Kasi Pelaksanaan Haji dan Umrah Kemenag Kabupaten Tangerang, Iwan Kurniawan seperti dilansir dari Antara, Senin (6/6/2022).
Iwan menjelaskan proses pemberangkatan CJH wilayahnya dibagi menjadi tiga kloter. Pertama, kloter 05 dengan jumlah peserta 389 orang, Senin (6/6).
Kedua, tergabung dalam kloter 18 yang akan berangkat pada Senin (13/6), dengan jumlah peserta calon jemaah haji sebanyak 385 orang. Kemudian, kloter ketiga yaitu dengan kelompok 25 yang akan diberangkatkan pada tanggal (19/6) sebanyak 95 orang.
Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar ikut melepas rombongan kloter pertama asal wilayahnya dari Masjid Agung Al-Amjad, Tigaraksa menuju Embarkasi Pondok Gede, Jakarta pada Senin dini hari pukul 03.40 WIB. Setelah itu pada pukul 14.25 WIB, para jemaah diberangkatkan dari Bandara Soetta, Tangerang menuju Bandar Udara Internasional Pangeran Mohammad bin Abdul Aziz Madinah.
"Kami mendoakan agar seluruh jemaah berangkat dalam keadaan sehat dan kembali juga dalam keadaan selamat, serta semoga menjadi haji yang mabrur," kata Zaki. (Renalya Arinda Septa)
"21 orang tertunda karena ada permasalahan kesehatan seperti sakit dan juga melebihi umur yang ditentukan sesuai persyaratan," kata Kepala Kasi Pelaksanaan Haji dan Umrah Kemenag Kabupaten Tangerang, Iwan Kurniawan seperti dilansir dari Antara, Senin (6/6/2022).
Iwan menjelaskan proses pemberangkatan CJH wilayahnya dibagi menjadi tiga kloter. Pertama, kloter 05 dengan jumlah peserta 389 orang, Senin (6/6).
Kedua, tergabung dalam kloter 18 yang akan berangkat pada Senin (13/6), dengan jumlah peserta calon jemaah haji sebanyak 385 orang. Kemudian, kloter ketiga yaitu dengan kelompok 25 yang akan diberangkatkan pada tanggal (19/6) sebanyak 95 orang.
Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar ikut melepas rombongan kloter pertama asal wilayahnya dari Masjid Agung Al-Amjad, Tigaraksa menuju Embarkasi Pondok Gede, Jakarta pada Senin dini hari pukul 03.40 WIB. Setelah itu pada pukul 14.25 WIB, para jemaah diberangkatkan dari Bandara Soetta, Tangerang menuju Bandar Udara Internasional Pangeran Mohammad bin Abdul Aziz Madinah.
"Kami mendoakan agar seluruh jemaah berangkat dalam keadaan sehat dan kembali juga dalam keadaan selamat, serta semoga menjadi haji yang mabrur," kata Zaki. (Renalya Arinda Septa)
- Penulis :
- Muhammad Rodhi











