Pantau - Viral di mesia sosial diduga seorang calon anggota legislatif (Caleg) di Jawa Timur nekat melompat dari tower pemancar sinyal.
Video berdurasi 30 detik tersebut menampilkan detik-detik seorang pria terjun bebas dari tower pemancar sinyal.
Akun X @Sur_**** menarasikan video tersebut dengan mengatakan caleg tersebut diduga nekat terjun bebas dari atas tower karena kehabisan uang sebelum pemilihan dimulai.
"Caleg PDI-P Dapil Jatim kehabisan uang sebelum Pemilihan dimulai, stress dan akhirnya lompat dari Tower. Semoga Peristiwa ini menjadi pembelajaran bagi kita semua baik Para Caleg & Keluarga, Timsus serta kita semua.Untuk itu marilah kita hadirkan Allah, libatkan diri dalam ibadah" tulisnya, Kamis (15/2/2024),
Namun, setelah ditelusuri ternyata pria dalam video tersebut bukan seorang caleg. Tetapi seorang pemuda berinisial KK (22) yang diduga depresi karena di PHK.
Aksi pria tersebut diketahui terjadi pada Minggu (5/11/2023). Pria KK (22) merupakan warga Kampung Cirengit, Desa Tanjungsari, Kecamatan Cangkuang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Sebelum akhirnya tewas, pria tersebut sempat dibawa ke Rumah Sakit (RS) Otista Soreang untuk mendapatkan perawatan setelah lompat dari tower pemancar sinyal.
"Enggak langsung meninggal, sempat dibawa ke RS pakai ambulance desa. Setelah sampai RS kemudian diperiksa medis kemudian dinyatakan meninggal dunia," ujar Kapolsek Cangkuang IPTU Yusuf Juhara.
Jadi, video yang beredar mengatakan caleg stress sebelum pemilu adalah tidak benar. Faktanya, video tersebut sudah lama dan pria tersebut merupakan pemuda yang depresi karena belum mendapatkan pekerjaan setelah di PHK.
- Penulis :
- Fithrotul Uyun
- Editor :
- Muhammad Rodhi








