
Pantau - Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas) Agus Andrianto menegaskan komitmennya dalam menjalankan program pemberdayaan sebagai bekal keterampilan bagi warga binaan agar dapat kembali ke masyarakat secara produktif.
Saat berkunjung ke Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE) L'Sima Ngajum di Kabupaten Malang, Jawa Timur, pada Senin, 28 Juli 2025, Agus menekankan pentingnya kontribusi aktif dari pihak kementerian terhadap masa depan warga binaan.
"Kami semuanya ingin memberikan kontribusi kepada warga binaan dan tahanan, karena itu sudah tanggung jawab kami supaya nanti ketika kembali ke masyarakat mereka memiliki pegangan (kemampuan)," ungkapnya.
Pelatihan Menjahit dan Peternakan Disiapkan di Nusa Kambangan
Sebagai bagian dari strategi peningkatan kompetensi, Kementerian Imipas menyiapkan balai latihan kerja yang dilengkapi dengan 150 mesin jahit di Nusa Kambangan, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.
"Ada balai latihan kerja dengan 150 mesin jahit dan nanti akan menjadi tempat pelatihan bagi warga binaan untuk pembangunan konveksi di Nusa Kambangan," jelas Agus.
Selain menjahit, pelatihan juga mencakup sektor peternakan, seperti budidaya sapi, ayam, dan kambing.
Program pemberdayaan itu juga mencakup bidang perikanan dengan komoditas utama lele dan mujair.
"Kemudian, ada pertanian, pembuatan untuk paving block sampai pemecah ombak bisa dibangun di sana," tambahnya.
Kolaborasi dengan Pemangku Kepentingan Diperkuat
Agus menginstruksikan seluruh kepala lembaga pemasyarakatan agar konsisten menjalin kolaborasi dengan setiap pemangku kepentingan di daerah masing-masing.
Kolaborasi ini bertujuan untuk memastikan program pemberdayaan bagi warga binaan dapat berjalan secara optimal dan berkelanjutan.
Ia juga menyampaikan keinginannya agar warga binaan yang telah bebas tidak mengalami hambatan dalam mendapatkan pekerjaan maupun diterima kembali oleh masyarakat.
"Sekali lagi, kami mengharapkan dukungan semua pihak untuk membantu mempersiapkan warga binaan agar siap kembali ke masyarakat," tegas Agus.
- Penulis :
- Shila Glorya