billboard mobile
HOME  ⁄  Nasional

Mendikbud Fadli Zon: Keberagaman Budaya adalah Kekuatan Pemersatu Menuju Indonesia Emas 2045

Oleh Aditya Yohan
SHARE   :

Mendikbud Fadli Zon: Keberagaman Budaya adalah Kekuatan Pemersatu Menuju Indonesia Emas 2045
Foto: (Sumber: Menteri Kebudayaan Fadli Zon menyampaikan keterangan kepada awak media seusai menghadiri Konser Kemerdekaan Gita Bahana Nusantara 2025 di Museum Fatahillah, Jakarta, Sabtu (9/8/2025). (ANTARA/Pamela Sakina))

Pantau - Menjelang peringatan 80 tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, Menteri Kebudayaan Fadli Zon menegaskan bahwa keberagaman budaya Indonesia menjadi kekuatan pemersatu bangsa dalam mewujudkan visi Indonesia Emas 2045.

Budaya sebagai Kekuatan Penyatu

Fadli menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena Indonesia mampu bertahan selama delapan dekade sebagai negara yang berdaulat.

Ia menekankan bahwa Indonesia memiliki 1.340 suku bangsa, 718 bahasa, dan ribuan warisan budaya takbenda yang menjadi sumber identitas, solidaritas, dan persatuan nasional.

“Budaya adalah binding power atau kekuatan penyatu, bukan pemecah belah,” ujarnya.

Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto bahkan membentuk kementerian khusus untuk pelestarian dan pemajuan kebudayaan, dengan fokus pada perlindungan, pengembangan, pemanfaatan, pembinaan, diplomasi, promosi, dan kerja sama kebudayaan.

Seruan untuk Generasi Muda

Fadli mengajak generasi muda, termasuk generasi milenial, Z, dan alpha, untuk aktif melestarikan serta memajukan budaya nasional di tengah peradaban dunia yang terus berkembang.

Ia juga mengingatkan pentingnya mengenang jasa para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa raga demi kemerdekaan Indonesia.

Penulis :
Aditya Yohan