Pantau Flash
No market data
HOME  ⁄  Sepakbola

Hector Souto: Timnas Futsal Indonesia di Jalur yang Benar, Tapi Perjalanan Masih Panjang

Oleh Aditya Yohan
SHARE   :

Hector Souto: Timnas Futsal Indonesia di Jalur yang Benar, Tapi Perjalanan Masih Panjang
Foto: (Sumber: Pemain Timnas futsal Indonesia Ardiansyah Nur (tengah) bersama rekannya Samuel Eko (kanan) dan Wendy Brian Lindrey (kiri) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas futsal Kirgistan pada pertandingan grup A AFC Futsal Asian Cup 2026 di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, Kamis (29/1/2026). Timnas futsal Indonesia berhasil mengalahkan Timnas futsal Kirgistan dengan skor 5-3. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/bar)

Pantau - Pelatih timnas futsal Indonesia, Hector Souto, menyatakan bahwa tim Garuda berada di jalur yang benar usai mencatat serangkaian prestasi penting dalam dua tahun terakhir.

Pernyataan tersebut disampaikan setelah Indonesia memastikan diri lolos ke perempat final Piala Asia Futsal 2026 dengan kemenangan 5-3 atas Kirgistan pada laga kedua Grup A di Indonesia Arena, Jakarta, Kamis.

Sebelumnya, timnas futsal Indonesia juga sukses menjuarai Piala AFF 2024 dan meraih medali emas SEA Games 2025.

"Saya pikir kami berada di jalur yang benar, tetapi ini baru permulaan dari sebuah proses. Para pemain kami, menurut saya, melakukan sesuatu yang luar biasa. Mereka benar-benar luar biasa. Mereka tampil sangat, sangat baik dengan kondisi yang mereka miliki saat masih muda dan juga dengan kondisi yang mereka hadapi sekarang," ujar Souto.

Target Jangka Panjang: Piala Dunia Futsal

Meski mengapresiasi progres tim, Souto menekankan bahwa futsal Indonesia masih membutuhkan perubahan menyeluruh untuk mencapai level yang lebih tinggi.

Prestasi terbaik Indonesia di Piala Asia Futsal sejauh ini adalah mencapai babak perempat final, yang pertama kali diraih pada edisi 2022 di Kuwait.

Tahun ini, Indonesia kembali mengulang pencapaian tersebut, membuka peluang mencetak sejarah baru di kandang sendiri.

Piala Asia Futsal berikutnya akan digelar pada 2028 dan berfungsi sebagai ajang kualifikasi menuju Piala Dunia Futsal.

Hingga saat ini, Indonesia belum pernah tampil di ajang tersebut, namun Hector Souto menegaskan bahwa ambisi ke sana tetap hidup.

"Kami memang berada di jalur yang benar. Ya, benar-benar di jalur yang tepat, tetapi kita harus realistis, melangkah tahap demi tahap. Perjalanan ini masih panjang," katanya.

Dapat Dukungan Penuh dari Pemain

Sejumlah pemain timnas futsal turut menguatkan pernyataan sang pelatih.

Ardiansyah Nur menilai bahwa berbagai aspek dalam tim sudah mengalami peningkatan signifikan.

“Ya, kami sudah berada di jalur yang benar. Dari segi pelatih, taktik, hingga federasi, banyak yang dibenahi. Jadi saya rasa kami sudah berada di jalur yang benar,” ungkapnya.

Firman Ardiansyah juga menyampaikan hal serupa dan meminta agar federasi tidak mengganggu momentum yang sudah dibangun.

"Semoga di tengah jalan gak diganti pelatihnya," tegas Firman, menyoroti pentingnya konsistensi dalam manajemen tim nasional.

Penulis :
Aditya Yohan