Pantau Flash
No market data
HOME  ⁄  Ekonomi

Bulog Malang Pastikan Stok Beras Aman hingga Lebaran 2026, Distribusi Capai 100 Ton per Hari

Oleh Arian Mesa
SHARE   :

Bulog Malang Pastikan Stok Beras Aman hingga Lebaran 2026, Distribusi Capai 100 Ton per Hari
Foto: Ilustrasi - Pekerja mengangkut beras di gudang Bulog Subdivre Malang-Pasuruan, di Gadang, Malang, Jawa Timur (sumber: ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto)

Pantau - Perum Bulog Cabang Malang, Jawa Timur, memastikan stok beras mencapai 51.383 ton dan dinyatakan aman untuk mencukupi kebutuhan masyarakat hingga Ramadhan dan Idul Fitri 1447 H atau Lebaran tahun 2026.

Seluruh stok tersebut merupakan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) yang tersimpan di empat gudang milik Bulog Malang.

"Kondisinya aman sampai Lebaran karena stok di empat gudang masih 51.383 ton, seluruhnya CBP," ungkap Kepala Perum Bulog Cabang Malang, M Nurjuliansyah.

Distribusi Capai 100 Ton Per Hari

Stok beras CBP tersebut didistribusikan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di wilayah Malang Raya, yaitu Kota Malang, Kabupaten Malang, dan Kota Batu.

Selain itu, wilayah Kabupaten Pasuruan dan Kota Pasuruan juga termasuk dalam cakupan distribusi dari Bulog Malang.

Setiap harinya, Bulog Malang menyalurkan antara 80 hingga 100 ton beras ke seluruh wilayah tersebut.

Beras yang didistribusikan adalah jenis medium dan sebagian dialokasikan untuk Program Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan (SPHP), bergantung pada permintaan pasar.

"Tetapi saat ini SPHP izinnya sampai 31 Januari 2026, untuk selanjutnya kami belum ada arahan. Harganya masih stabil di gudang kami masih stabil tidak ada perubahan juga, untuk per kilogram itu di angka Rp11 ribu atau Rp55 ribu per lima kilogram," jelas Nurjuliansyah.

Tambah Stok dan Koordinasi Keamanan

Meskipun stok beras mencukupi, Perum Bulog Malang tetap berencana menambah pasokan untuk menjaga ketersediaan di masa mendatang.

Target pengadaan beras tahun 2026 ditetapkan sebesar 76 ribu ton.

"Benar (untuk menambah ketersediaan)," ia mengungkapkan.

Bulog Malang juga terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah, TNI, dan Polri guna menjamin kelancaran dan keamanan proses distribusi.

Distribusi turut dilakukan ke Koperasi Desa Merah Putih dan Koperasi Kelurahan Merah Putih yang berada di wilayah kerja Perum Bulog Malang.

Penulis :
Arian Mesa