billboard mobile
HOME  ⁄  Lifestyle

Depresi Juga Bisa Sebabkan Lansia Alami Malnutrisi

Oleh Lilis Varwati
SHARE   :

Depresi Juga Bisa Sebabkan Lansia Alami Malnutrisi

Pantau.com - Saat sudah berusia lanjut atau di atas 60 tahun, seseorang makin memerlukan asupan gizi yang seimbang agar tetap sehat. 

Namun menurut dokter spesialis geriatri Purwita Wijaya Laksmi, masih banyak lansia di Indonesia yang mengalami ketidakcukupan gizi atau malnutrisi. 

Purwita menjelaskan, malnutrisi pada lansia dapat mengakibatkan penurunan berat badan, kelelahan dan tidak berenergi, kehilangan massa dan kekuatan otot, daya ingat yang melemah, kerentanan mudah sakit, dan perlu waktu lama untuk sembuh. 

Baca juga: Masalah Kulit Pada Lansia dari yang Ringan Hingga Butuh Penanganan

Seiring bertambahnya usia terjadi penurunan fungsi tubuh dan perubahan metabolisme yang dapat membuat para lansia lebih rentan terhadap penyakit dan kehilangan otot," katanya dalam diskusi Kesehatan di kawasan Menteng, Jakarta, Senin (11/11/2019). 

Faktor medis seperti riwayat penyakit dan faktor fisik seperti kesehatan gizi yang buruk jadi salah satu penyebab lansia mengalami malnutrisi, kata Purwita. 

Namun selain itu, faktor sosial seperti rasa kesepian atau depresi juga bisa menjadi penyebab terjadinya malnutrisi pada lansia.

Baca juga: Jalan-jalan dengan Peliharaan Bisa Bikin Lansia Patah Tulang Loh

"Karenanya keluarga memiliki peran penting untuk membantu menjaga keseimbangan kondisi mental, fisik, dan sosial pada lansia," ucapnya. 

Keluarga disarankan turut ambil peran dengan melibatkan diri memonitor asupan gizi harian para lansia.

"Selain itu keluarga juga perlu menyemangati lansia untuk terus menghidupkan mimpi-mimpi mereka yang tertunda termasuk mencoba aktivitas baru atau menekuni hobi mereka secara rutin," pungkas Purwita. 

Penulis :
Lilis Varwati