billboard mobile
Pantau Flash
HOME  ⁄  Geopolitik

Saat Veteran Perang Dunia II Stanley Taylor Dibuat Patah Hati oleh Pencuri

Oleh Widji Ananta
SHARE   :

Saat Veteran Perang Dunia II Stanley Taylor Dibuat Patah Hati oleh Pencuri

Pantau.com - Seorang veteran Perang Dunia II Stanley Taylor (94) mengalami pencurian ketika berbelanja bersama Julia Walden pada tanggal 4 Desember lalu,

Melansir Metro, Rabu (12/12/2018), parahnya, tas yang dicuri tersebut berisi foto-foto mendiang istrinya. Stanley selalu membawa foto itu sejak kematian pasangannya itu sejak zaman perang. Wanita bernama Barbara itu meninggal pada 2012 silam.

“Dia selalu membawa foto-foto ibu, bahkan selama perang. Itu adalah ibuku ketika dia berusia 18 hingga 20 tahun seperti saat mereka bertemu. Ibu tunggal dengan anggaran Natal yang ketat,” kata Julia.

Baca juga: Kirim Surat untuk Polisi, Tulisan Gadis Rusia Berusia 8 Tahun Ini Bikin Terenyuh


Veteran Perang Dunia II Stanley Taylor (94). (Foto: BMP Media)

Ia menceritakan, saat kejadian dia berjalan di belakang sang ayah dengan menggunakan alat bantu. Ketika meyakini tas yang berada di depan akan aman, namun dalam hitungan detik lenyap oleh tangan pencuri.

"Begitu banyak yang telah terjadi padanya dan saya memindahkannya ke sini dan ini adalah pertama kalinya dia mengalami masalah,” paparnya.

Baca juga: Kelakuan Kakek Nenek Zaman Now Bikin Pusing, Bukannya Ibadah Malah Simpan Kokain

Stanley adalah seorang penembak selama pertempuran Perang Dunia II, dan sebagai seorang kopral perang angkatan pertama  Sword Beach pada D-Day pada tanggal 6 Juni 1944.

Stanley juga dianugerahi Légion D’Honneur, ordo Prancis tertinggi untuk pangkat militer dan sipil, yang memiliki kedudukan yang sama dengan Victoria Cross. 

Penulis :
Widji Ananta