
Pantau - Polda Metro Jaya masih mengusut kasus penyebaran video syur anak musisi David Bayu, Audrey Davis, yang sempat viral di media sosial (medsos). Kini polisi melacak akun medsos yang menyebar video tersebut.
"Penyidik sedang melakukan identifikasi profiling maupun tracing terhadap akun medsos ataupun platform X yang menerima transmisi dari Tersangka AP terkait dengan konten pornografi yang dimaksud," kata Dirreskrimsus Polda Metro Jaya, Kombes Ade Safri Simanjuntak, kepada wartawan, Rabu (21/8/2024).
Sebelumnya. polisi juga tengah membidik tersangka lain dalam kasus video syur Audrey. Nantinya, pengelola akun medsos penyebar video tersebut bakal diproses secara hukum.
"Konten video yang bermuatan asusila ataupun bermuatan pornografi ini didistribusikan ditransmisikan oleh Tersangka AP ke beberapa akun pengelola ataupun pemilik akun medsos X yang ini masih kita buru, tapi jejak digitalnya sudah kita dapatkan semuanya," kata Ade Safri, Rabu (14/8).
Sebagai informasi, polisi sudah berhasil menangkap AP, mantan pacar Audrey yang juga pemeran pria dan penyebar video syur tersebut. Kini, AP ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan.
Diberitakan sebelumnya, kasus beredar video syur mirip anak musisi David Bayu resmi dilaporkan ke Polda Metro Jaya oleh pemerhati media sosial bernama Feriyawansyah. Laporan dibuat terhadap akun media sosial yang diduga menyebarkan video tersebut.
Laporan diterima Polda Metro Jaya dengan nomor registrasi LP/B/3944/VII/SPKT POLDA METRO JAYA tertanggal 12 Juli 2024. Polda Metro Jaya pun melakukan investigasi (profiling) terhadap pengelola salah satu akun X (Twitter) penyebar video asusila yang diduga diperankan AD (24).
Baca juga: Sederet Fakta Kasus Video Syur Anak Musisi
- Penulis :
- Firdha Riris