
Pantau.com - Uji Laboratorium Forensik (Labfor) terhadap rambut dari Tri Retno Prayudati alias Nunung telah rampung. Alhasil, anggota grup lawak Srimulat itu diketahui telah mengkonsumsi narkotika jenis sabu lebih dari satu tahun terakhir.
"Dari hasil dari pemeriksaan rambut kini sudah mengkonsunsi dari 13 bulan lalu," ucap Kabid Narkoba Puslabfor Bareskrim Polri, Kombes Sodiq Pratomo di Polda Metro Jaya, Selasa (30/7/2019).
Baca juga: Putra Sulung Nunung Ceritakan Momen Haru Saat Jenguk Ibunya
Durasi penggunaan sabu itu, kata Sodiq, dapat diketahui dengan metode khusus. Secara singkat, setiap sentimeter rambut Nunung diperiksa untuk mengetahui ada atau tidaknya kandungan metafetamin.
Sehingga, dengan sampel rambut Nunung sepanjang 13 sentimeter dapat diasumsikan bahwa ia telah mengkonsumsi sabu dalam kurun waktu yang cukup lama.
"Berarti kalau rambut Nunung itu 13 cm berarti dia penggunaannya sudah 13 bulan, karena sample saya cek per sentimeter secara runut," kata Sodiq.
Bahkan, Sodiq juga menyebut dari uji urine yang dilakukan terhadap Nunung pada Selasa (23/7/2019), diketahui bahwa kadar metafetamin yang ditemukan cukup tinggi.
Baca juga: BNN Paparkan Soal Perkembangan Assesment Nunung
Sebab pada umumnya, jika test urine dilakukam setelah 2-3 hari usai mengkonsumsi narkotika, kadar metafetamin sulit untuk ditemukan. Namun, pada urine Nunung justru berbeda atau masih ditemukan kadar metafetamin.
"Namun masih kita ketemukan hari ke lima (usia mengkonsumsi sabu) kadarnya cukup tinggi," pungkas Sodiq.
- Penulis :
- Gilang










