billboard mobile
Pantau Flash
HOME  ⁄  Politik

Soal Masih Adanya Dugaan Kecurangan, KPU: Integritas Pemilu Ditentukan Semua Pihak

Oleh Aditya Andreas
SHARE   :

Soal Masih Adanya Dugaan Kecurangan, KPU: Integritas Pemilu Ditentukan Semua Pihak
Pantau - Ketua KPU RI, Hasyim Asy'ari turut angkat bicara mengenai masih adanya dugaan kecurangan dalam proses penyelenggaraan Pemilu.

Ia menegaskan, integritas dan kredibilitas pelaksanaan Pemilu tidak hanya ditentukan oleh KPU semata, melainkan juga tanggung jawab semua pihak.

"Kalau kredibiltas, kadar demokrasi, dan integritas Pemilu kan bukan hanya KPU yang menentukan, tapi semua pihak. Jadi harus bersama-sama," ujar Hasyim usai rapat bersama Komisi II DPR RI, Senin (6/2/2023).

Hasyim menampik tentang tudingan adanya intervensi pihak istana untuk mengarahkan KPU. Ia memastikan, KPU bekerja sesuai Undang-Undang dan aturan yang berlaku.

"Dari pihak kami sudah berkali-kali mengatakan, tidak ada cerita-cerita semacam itu," tegasnya.

Sementara itu, terkait persiapan pelaksanaan Pemilu 2024, Hasyim mengaku, saat ini sedang mempersiapkan penataan daerah pemilihan (dapil) di Daerah Otonomi Baru (DOB) Papua.

"Sebelumnya, dapil itu kan wewenangnya pembentuk UU, tapi setelah adanya putusan MK diberikan kewenangan kepada KPU," ungkapnya.
Penulis :
Aditya Andreas