
Pantau - Kasus pembunuhan berencana yang menewaskan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat akhirnya sampai di titik akhir. Setidaknya di pengadilan tingkat pertama di PN Jakarta Selatan.
Kuasa hukum keluarga Yosua, Kamaruddin Simanjuntak mengusulkan agar Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadikan Yosua sebagai pahlawan.
"Kami berharap pemerintah dalam hal ini bapak presiden sebagai kepala negara dan kepala pemerintahan keluarga dengan cara memberikan restitusi. Kedua mengangkat dia (Yosua) menjadi pahlawan kepolisian," kata Kamaruddin di lokasi, Senin (13/2/2023).
Kamaruddin mengapresiasi vonis maksimal yang dijatuhkan kepada Mantan Kadiv Propam Ferdy Sambo dengan hukuman mati dan pidana 20 tahun penjara untuk Putri Candrawathi. Vonis ini jauh lebih tinggi ketimbang tuntutan jaksa penuntut umum, yakni seumur hidup untuk Ferdy Sambo dan delapan tahun penjara untuk Putri.
"Saya sedih dan menangis (Sambo dihukum mati). Kenapa? Karena saya tahun lalu (2022) menawarkan kepada Ferdy Sambo bahkan kepada Putri supaya dia cepat menyesali perbuatannya meminta maaf kepada keluarga daripada dia mengutus orang menawar-nawarkan uang kepada saya," ujar Kamaruddin.
Kuasa hukum keluarga Yosua, Kamaruddin Simanjuntak mengusulkan agar Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadikan Yosua sebagai pahlawan.
"Kami berharap pemerintah dalam hal ini bapak presiden sebagai kepala negara dan kepala pemerintahan keluarga dengan cara memberikan restitusi. Kedua mengangkat dia (Yosua) menjadi pahlawan kepolisian," kata Kamaruddin di lokasi, Senin (13/2/2023).
Kamaruddin mengapresiasi vonis maksimal yang dijatuhkan kepada Mantan Kadiv Propam Ferdy Sambo dengan hukuman mati dan pidana 20 tahun penjara untuk Putri Candrawathi. Vonis ini jauh lebih tinggi ketimbang tuntutan jaksa penuntut umum, yakni seumur hidup untuk Ferdy Sambo dan delapan tahun penjara untuk Putri.
"Saya sedih dan menangis (Sambo dihukum mati). Kenapa? Karena saya tahun lalu (2022) menawarkan kepada Ferdy Sambo bahkan kepada Putri supaya dia cepat menyesali perbuatannya meminta maaf kepada keluarga daripada dia mengutus orang menawar-nawarkan uang kepada saya," ujar Kamaruddin.
- Penulis :
- Muhammad Rodhi