
Pantau - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh Tamiang mulai menyalurkan bantuan sosial dari KONI Provinsi Aceh untuk para pengungsi dan insan olahraga yang terdampak bencana di wilayah tersebut, Minggu, 4 Januari 2026.
Bantuan disalurkan dalam bentuk paket sembako dan kebutuhan dasar lainnya, dengan distribusi dilakukan langsung ke posko dan tenda pengungsian.
200 Paket Bantuan Disalurkan untuk Pengurus dan Pengungsi
Ketua Harian KONI Aceh Tamiang, M. Husen Daud, menyatakan bahwa bantuan mulai didistribusikan hari ini kepada pengurus KONI, cabang olahraga, dan pengungsi lainnya.
"Hari ini sudah mulai kita didistribusikan ke penerima, untuk pengurus KONI dan rekan-rekan dari cabang olahraga ambil di posko, tapi khusus untuk pengungsi di tenda kami antar," ungkapnya.
Bantuan terdiri dari beras premium 10 kilogram, air mineral, mi instan, kelambu, mukenah, dan sarung.
Total bantuan yang disalurkan berjumlah 200 paket.
Sebanyak 52 paket ditujukan untuk pengurus KONI Aceh Tamiang dan 47 paket untuk pengurus cabang olahraga, sementara sisanya dibagikan kepada masyarakat umum yang mengungsi.
"Terima kasih KONI Aceh, sebulan pasca-bencana datang dengan membawa bantuan kemanusiaan sebagai bentuk kepedulian khususnya kepada insan olahraga di Aceh Tamiang secara keseluruhan juga menjadi korban terdampak bencana," tambah M. Husen.
KONI Peduli Salurkan Bantuan ke 10 Wilayah Terdampak
Sekretaris Umum KONI Aceh, Achyar, menyampaikan bahwa program "KONI Peduli Bencana" telah menjangkau delapan kabupaten/kota di Aceh, yaitu Pidie Jaya, Aceh Utara, Aceh Timur, Langsa, dan Aceh Tamiang.
Selain itu, bantuan juga disalurkan ke wilayah pantai barat selatan seperti Aceh Barat, Nagan Raya, Aceh Selatan, Kota Subulussalam, dan Aceh Singkil.
KONI Aceh membentuk lima tim satuan tugas untuk menyalurkan bantuan melalui jalur darat ke daerah terdampak.
Hingga saat ini, bantuan yang telah disalurkan mencakup sekitar 30 ton beras, ribuan kotak air mineral, mi instan, makanan cepat saji, serta kebutuhan dasar lainnya.
"Ada juga paket perlengkapan shalat seperti sarung, mukenah, dan sajadah dalam menyambut bulan suci Ramadhan," jelas Achyar.
Bantuan tersebut berasal dari hasil penggalangan dan anggaran KONI Aceh, serta dukungan tambahan berupa pakaian olahraga dari KONI Jawa Barat yang ditujukan khusus bagi jajaran KONI di daerah terdampak bencana.
- Penulis :
- Gerry Eka








