
Pantau - Ketua PYC, Filda Yusgiantoro memberikan sejumlah catatan apabila pemerintah ingin melakukan penutupan terhadap sejumlah PLTU.
Filda membeberkan, pemerintah harus memikirkan sejumlah dampak apabila menutup sejumlah PLTU yang dianggap menjadi penyumbang polusi udara.
Salah satunya, terkait pemanfaatan aset perusahaan jika PLTU tersebut ditutup. Menurutnya, tidak mungkin aset tersebut akan dibiarkan begitu saja.
“Kalau mau menutup PLTU, ini harus tahu asetnya mau dikemanain? Karena kan enggak cuma dibiarkan begitu aja. Nah, itu harus dipikirkan mau digunakan untuk apa,” papar Filda kepada Pantau.com, Jumat (15/9/2023).
Kemudian, Filda mengatakan, nasib para karyawan yang telah bekerja di perusahaan tersebut juga tetap harus diperhatikan.
Menurutnya, jangan sampai penutupan PLTU ini malah menimbulkan masalah baru terhadap sumber daya yang ditinggalkan.
“Karena kan nanti mereka bekerja di mana ke depannya? Ini juga harus dilihat sekelilingnya bagaimana, karena pasti juga akan terdampak akibat penutupan tersebut,” lanjutnya.
Meski begitu, Filda juga mengatakan, bisa saja PLTU tidak ditutup, melainkan mengganti sumber energi dengan potensi lainnya di daerah tersebut.
“Makanya kemarin juga kita buat penelitian, daerah mana dengan potensi apa. Pada saat sudah menemukan potensi, nanti tinggal gimana kesiapan SDM-nya,” tutupnya.
- Penulis :
- AdityaAndreas