billboard mobile
Pantau Flash
HOME  ⁄  Nasional

Jokowi Tegaskan Pelantikan Tiga Wamen untuk Lancarkan Transisi Pemerintahan

Oleh Nur Nasya Dalila
SHARE   :

Jokowi Tegaskan Pelantikan Tiga Wamen untuk Lancarkan Transisi Pemerintahan
Foto: Tangkap layar - Presiden Joko Widodo memberikan keterangan pers usai menyaksikan laga pembuka Piala Presiden 2024 dari video yang diterima di Jakarta, Jumat (19/7/2024). ANTARA/Dokumen pribadi/am.

Pantau - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan keputusannya untuk melantik tiga wakil menteri Kabinet Indonesia Maju pada Kamis (18/7), ditujukan untuk melancarkan transisi pemerintahan ke depan.

Pernyataan itu dia sampaikan ketika menanggapi opini publik bahwa pengangkatan ketiga wamen tersebut dinilai tidak penting karena ini sudah menjelang akhir masa pemerintahan Jokowi.

“Ini untuk melancarkan, memuluskan keberlanjutan (program pemerintah). Ya itu saja,” kata Presiden Jokowi, seperti dilansir Antara, Minggu (21/7/2024).

Jokowi pun menampik isu bahwa pelantikan para wamen, yang dua diantaranya merupakan kader Partai Gerindra yang dipimpin presiden terpilih Prabowo Subianto, terkait dengan bagi-bagi jabatan.

“Nggak, nggak, nggak,” ujarnya.

Ia menjelaskan bahwa pelantikan Wakil Menteri Keuangan II Thomas Djiwandono, Wakil Menteri Pertanian Sudaryono, dan Wakil Menteri Investasi/BPKM Yuliot telah diputuskan berdasarkan kepentingan pemerintahan berikutnya.

“Saya sudah bicara dengan presiden terpilih Bapak Prabowo Subianto,” kata Jokowi.

Thomas atau Tommy Djiwandono diketahui merupakan Bendahara Umum Partai Gerindra yang juga adalah keponakan Prabowo.

Sementara Sudaryono merupakan Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah.
 

Penulis :
Nur Nasya Dalila
Editor :
Fithrotul Uyun