Pantau Flash
HOME  ⁄  Nasional

TNI AU Tegaskan Belum Ada Aktivitas Pesawat Asing di Bandara IMIP, Pengawasan Tetap Diperketat

Oleh Shila Glorya
SHARE   :

TNI AU Tegaskan Belum Ada Aktivitas Pesawat Asing di Bandara IMIP, Pengawasan Tetap Diperketat
Foto: Asisten Teritorial Kepala Staf TNI Angkatan Udara Marsekal Muda Palito Sitorus di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Kamis 27/11/2025 (sumber: ANTARA/Walda Marison)

Pantau - Asisten Teritorial Kepala Staf TNI Angkatan Udara Marsekal Muda Palito Sitorus memastikan belum ada aktivitas keluar atau masuknya pesawat asing di Bandara milik PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) di Morowali, Sulawesi Tengah.

Palito menyampaikan hal tersebut saat ditemui media di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, pada Kamis, 27 November 2025.

"Jadi kami juga memantau bahwa pergerakan-pergerakan pesawat di sana memang belum ada yang dari luar negeri ya. Jadi memang dari internal saja," ungkapnya.

Meski belum terpantau adanya pesawat asing, TNI AU tetap memperkuat pengawasan di bandara tersebut.

Palito menegaskan TNI AU akan bertindak tegas jika ditemukan aktivitas pesawat tidak berizin.

"Tentu Angkatan Udara itu akan melakukan tindakan. Tapi selama ini di sana itu belum ada pergerakan-pergerakan dari pesawat asing," ia mengungkapkan.

Bandara Swasta Tanpa Kehadiran Aparat Negara

Bandara IMIP merupakan bandara swasta yang dibangun dengan dana dari koperasi perusahaan dan berada di dalam kawasan industri Morowali.

Fasilitas ini digunakan untuk kebutuhan transportasi pekerja serta logistik perusahaan.

Berdasarkan hasil pantauan ANTARA yang turut serta dalam kunjungan ke lokasi bersama Mabes TNI, diketahui tidak ada unsur pemerintah seperti Bea Cukai, Kepolisian, maupun TNI yang bertugas secara permanen di bandara tersebut.

Hal ini menjadi perhatian serius dari Kementerian Pertahanan.

Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin menilai keberadaan bandara tanpa pengawasan pemerintah merupakan bentuk anomali yang merugikan negara.

"TNI menggelar latihan terhadap bandara yang tidak memiliki perangkat negara yang bertugas di dalam bandara tersebut. Ini merupakan hal yang anomali di dalam negara Kesatuan Republik Indonesia," ujarnya.

Sjafrie menegaskan bahwa tidak boleh ada konsep "negara dalam negara" di wilayah Indonesia.

Latihan Militer untuk Cegah Aktivitas Ilegal

TNI telah menggelar latihan gabungan militer di Bandara IMIP pada 20 November 2025.

Latihan tersebut mencakup operasi force down atau penurunan paksa pesawat asing oleh pesawat tempur, serta perebutan bandara oleh pasukan Korpasgat.

Latihan ini bertujuan meningkatkan kesiapsiagaan TNI dalam menghadapi potensi ancaman aktivitas ilegal, termasuk penambangan liar yang merugikan negara.

Sjafrie juga menekankan pentingnya pengawasan terhadap seluruh fasilitas transportasi yang tidak terjangkau otoritas negara.

Ia pun memerintahkan TNI untuk memperketat pengawasan sebagai upaya pencegahan terhadap potensi kerugian negara dari aktivitas yang tidak terpantau secara resmi.

Penulis :
Shila Glorya