billboard mobile
Pantau Flash
HOME  ⁄  Geopolitik

Baku Tembak di Meksiko, 10 Tewas dan 3 Polisi Terluka

Oleh Khalied Malvino
SHARE   :

Baku Tembak di Meksiko, 10 Tewas dan 3 Polisi Terluka
Foto: Anggota Unit Penyidikan Kriminal Guanajuato sedang menyelidiki lokasi pembunuhan delapan orang oleh kelompok bersenjata di Apaseo el Grande. (Getty Images)

Pantau - Pasukan keamanan terlibat baku tembak dengan kelompok bersenjata di Guanajuato, Meksiko, pada Senin (6/1/2025), menewaskan 10 tersangka dan melukai 3 polisi.

Bentrokan berlangsung saat patroli gabungan polisi dan militer di Yuriria, sebuah kota yang dikuasai kartel narkoba.

"Dengan penemuan ini, dipastikan ada 10 anggota (kelompok kriminal) yang dilumpuhkan," demikian disampaikan Departemen Keamanan Negara Bagian Guanajuato, mengutip AFP, Selasa (7/1/2025).

Polisi dan militer menggunakan "kekerasan yang sah dan proporsional" selama insiden tersebut. Sebanyak 12 senjata api, kendaraan curian, dan rompi balistik juga disita.

Baca juga:

Kekerasan di Guanajuato terkait perseteruan antara geng Santa Rosa de Lima dan kartel Jalisco New Generation. Kekerasan narkoba di Meksiko telah merenggut lebih dari 450.000 jiwa sejak 2006.

Presiden Meksiko, Claudia Sheinbaum, menegaskan akan melanjutkan kebijakan sosial untuk mengatasi kejahatan dan memperkuat intelijen.

"Saya akan terus menggunakan kebijakan sosial untuk menangani kejahatan di akar-akarnya," ujarnya.

Penulis :
Khalied Malvino