
Pantau - Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Aceh memastikan jamaah calon haji asal Aceh akan mendapatkan sajian makanan bernuansa daerah saat perjalanan udara ke dan dari Arab Saudi.
Kepala Kanwil Kemenag Aceh, Azhari, menyatakan bahwa pihaknya telah mengajukan saran kepada penyedia makanan agar menu yang disajikan bercita rasa Aceh, seperti keumamah, dan permintaan tersebut telah disanggupi untuk disesuaikan.
Pernyataan tersebut disampaikan Azhari saat mengecek langsung menu makanan yang akan disajikan kepada jamaah di Asrama Haji Embarkasi Aceh di Banda Aceh, Selasa (22/4/2025).
Menurut Azhari, secara umum menu yang disiapkan sudah memenuhi harapan, termasuk adanya perbedaan lauk-pauk untuk keberangkatan dan kepulangan jamaah.
"Ini secara umum sudah sesuai, tadi juga sudah diberikan contoh-contoh makanannya, termasuk untuk snack-nya," ujar Azhari.
Menu Bernuansa Aceh Disiapkan Khusus untuk Jamaah
Sekretaris PT Aqsa Pro Afkara selaku penyedia makanan, Intan, menjelaskan bahwa mereka menyiapkan tiga jenis nasi, yaitu nasi putih, nasi kuning, dan nasi gurih, untuk jamaah haji Aceh.
Beberapa menu utama yang akan disajikan meliputi ayam tangkap, daging rendang, ayam kalio, ikan tumis Aceh keberangkatan, daging bistik, ayam mentega, ayam balado, dan keumamah.
"Untuk bahan baku makanan tetap menggunakan bahan lokal semua, dan jenis masakannya khas Aceh, ini juga untuk menghilangkan rindu jamaah terhadap masakan khas Aceh," kata Intan.
Intan menambahkan, jamaah akan mendapatkan dua kali makan utama dan satu kali camilan dalam penerbangan, baik saat keberangkatan maupun saat pulang dari Tanah Suci.
Penyesuaian Menu untuk Jamaah Lansia
Mengingat banyaknya jamaah calon haji Aceh yang berasal dari kalangan lanjut usia (lansia), menu makanan juga telah disesuaikan.
"Ini produksi makanannya tidak pedas dan bisa untuk lansia, kemudian juga disediakan bubur sebagai pilihan selain nasi," ujar Intan.
Kloter pertama jamaah calon haji Aceh dijadwalkan berangkat ke Arab Saudi pada 18 Mei 2025 menggunakan maskapai Garuda Indonesia, dengan jadwal masuk Asrama Haji pada 17 Mei 2025.
- Penulis :
- Arian Mesa










